/*-- Start Maintenance Template -- */ /*-- Akhir Maintenance Template -- */

Ads (728x90)

Dilihat 0 kali

Walikota Batam Membuka Musrenbang Tingkat Kecamatan Batam Kota


BATAM, Sumutrealita.com – Walikota Batam, Rudi  membuka Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrenbang) tingkat Kecamatan Batam Kota yang digelar di Hotel Harmoni One, Batam, Jumat (19/2/2021).

Pada kesempatan itu Rudi mengatakan Pemko Batam akan meningkatkan pembangunan infrastruktur untuk memperindah Kecamatan Batam Kota.

“ Kecamatan Batam Kota akan kita perindah karena letaknya yang berada di tengah kota dan sebagai pintu gerbang Kota Batam,” katanya.

Rudi yang juga Kepala BP Batam mengatakan Pemko Batam akan melakukan peningkatan infrastruktur di wilayah Kecamatan Batam Kota, pelebaran sejumlah ruas jalan akan kembali dilakukan tahun ini.

Ia menyebutkan kendati pembangunan infrastruktur di kecamatan Batam Kota ditingkatkan  bukan berarti Pemko Batam mengabaikan kecamatan lainnya. Pihaknya akan tetap mengakomodir setiap usulan dari masyarakat untuk pembangunan, terutama di lingkungan masyarakat.

“ Walau kita memprioritaskan Batam Kota, tapi bukan berarti kita tidak memperhatikan kecamatan lainnya,” katanya.

Hal itu bisa dilihat dari anggaran Percepatan Infrastruktur Kelurahan (PIK) yang setiap tahun naik. Tujuannya tidak lain adalah agar usulan-usulan dari masyarakat bisa diakomodir oleh anggaran PIK.

Karena itu, pihaknya berharap rencana pembangunan Batam yang akan dilakukan Pemko Batam, Badan Pengusahaan (BP) Batam dan Pemprov Kepri bisa didukung penuh oleh masyarakat Kota Batam.

“Tanpa ada dukungan masyarakat akan sulit kita wujudkan,” katanya.

(MCB)


Post a Comment

Disqus