Dilihat 0 kali
Asahan,Sumutrelita.com
Ketua Pengawas Pemilu (Panwaslu) Kecamatan Sei Dadap Kabupaten Asahan, Lukman Hadi mengambil sumpah dan melantik Panwaslu Kelurahan Desa (PKD) se Kecamatan Sei Dadap, Sabtu (14/3/2020) di aula Desa Sei Kamah II.
Pelantikan ini juga dihadiri oleh Wakapolsek Air Batu, Ketua PPK Kecamatan Sei Dadap Wiga Haryadi , Para Komisioner Panwaslu Sei Dadap, Kepala Sekertariat Panwaslu Sei Dadap, para Staf dan PKD se Kecamatan Sei Dadap.
Dalam sambutanya Lukman Hadi mengucapkan selamat kepada PKD yang telah resmi dilantik, semoga tugas yang diembankan kepada kita bisa dijalankan di setiap lokasi tugas.
Pada kesempatan ini, Lukman juga menyampaikan dan mengajak kepada semua PKD agar bisa menjalankan tugas sebagai panwas dengan penuh tanggung jawab serta bertindak jujur dan transfaran.
" Kami berharap PKD ini, lebih memperkuat pengawasan demi terwujudnya Pemilu yang adil, jujur, bersih dari segala pelanggaran sesuai amanat Undang-undang," kata Lukman.
Sementara itu, Ketua PPK Sei Dadap, Wiga Haryadi juga menyampaikan ucapan selamat kepada para Panwaslu tingkat Desa yang baru saja di lantik. Semoga terjalin sinergi dan kerjasama yang baik sesama penyelenggara Pemilukada antara PKD dan PPS.
" Mari kita saling bersinergi dalam menjaga integritas antara penyelenggara Pemilu," kata Wiga.
Pantauan awak media acara pelantikan PKD Kecamatan Sei Dadap berjalan dengan lancar sampai acara selesai dilaksanakan.(DS)
Post a Comment
Facebook Disqus