Dilihat 0 kali
SERGAI, Sumutrealita.com – Bupati Sergai Ir. H. Soekirman didampingi Ketua TP PKK Kabupaten Sergi, Ny. Hj. Marliah mengapresiasi team PS Sergai mengikuti ajang Piala Suratini. Sebagai bentuk dukungannya Bupati Sergai memberikan bantuan dana untuk operasional tim selama bertanding dan bantuan itu uang pribadinya dari hasil panen padinya.
“ Uang ini adalah rezeki panen padi dari Allah atas lahan yang keluarga kami miliki, semoga dengan “Semangat Padi” ini kita dapat meneladani loso padi yaitu semakin berprestasi akan semakin merendah dan tidak bangga diri dengan terus berlatih untuk lebih baik,” kata Bupati Sergai, Soekirman saat melepas skuad dan ocial team PS Sergai di pendopo kediamannya Kelurahan Batang Terap Kecamatan Perbaungan, Senin (16/9/2019) pagi.
Turut hadir dalam pelepasan Tim PS Sergai itu, Pelatih PS Sergai U-17 Azhari A Marpaung didampingi Asisten Pelatih Serma Tukidi dan Suwanda, official dan para pemain.
Tim PS Sergai itu, tergabung dalam Grup C bersama PSS Asahan, Tanjung Balai United dan Humbahas, PS Serdang Bedagai (Sergai) dijadwalkan akan bertanding pada kejuaraan Piala Suratin U-17 yang dihelat pada 16- 21 September 2019.
Bupati Sergai Ir. H. Soekirman juga memotivasi semangat juang tim asuhan Azhari A Marpaung, hal ini mengingatkan kembali prestasi yang baru-baru ini diraih oleh PS Sergai setelah berhasil menggondol piala Kemerdekaan tahun 2019 Tingkat Provsu di Stabat Langkat.
“Jika melihat kondisinya, daerah kita ini bukanlah terlalu hebat karena masih daerah kampung, namun prestasi yang telah kita toreh bukanlah kampungan,” katanya.
Beliau menyebutkan banyak jalan untuk mengharumkan nama daerah. Kalau dirinya mengangkat nama daerah lewat prestasi politik, anak-anak muda Sergai bisa memilih jalur olahraga sebagai cara mengukir prestasi bagi Kabupaten Tanah Bertuah, Negeri Beradat.
Melalui pelepasan ini, Bupati Soekirman membuat perandaian usaha mencapai sukses sebagai proses mendaki gunung.
“Gunung itu akan terlihat tinggi jika diamati dari jauh, namun yang terpenting adalah kemauan untuk memulai. Ketika nanti sudah berada di puncak, jalan yang sudah kita lewati di bawah kaki kita akan menjadi gambaran perjuangan luar biasa,” ujarnya dengan semangat.
“ Sportivitas yang harus dijunjung tinggi dalam segala hal, terutama pada kompetisi semacam ini,” katanya.
Pada kesempatan itu, tim juga mendapat bingkisan air zam-zam dari tanah suci Makkah yang dibawa Bupati Sergai dari kepulangannya menunaikan ibadah haji. Bupati Soekirman yakin dengan kekuatan doa akan menjadi obat dari segala penyakit dan melancarkan segala niat.
(red)
Post a Comment
Facebook Disqus