Dilihat 0 kali
Asahan,Sumutrealita.com
Plt.Bupati Asahan, H.Surya Bsc memimpin rapat Koordinasi terpadu bidang pemerintahan, Selasa (2/7/2019) di Pendopo rumah dinas Bupati Asahan.
Rapat tersebut dihadiri Sekertaris Daerah Kabupaten Asahan Taufik Zainal Abidin, S.Sos, MSi, para Asisten, Staf Ahli Bupati, Kepala OPD, Kepala bagian Setdakab Asahan, Camat se Kabupaten Asahan.
Plt. Bupati Asahan H. Surya BSc dalam sambutannya menyampaikan bahwa Visi dan Misi yang telah di canangkan di awal kepemipinan Taufan-Surya tidak akan ada yang berubah walaupun Bupati Asahan, Alm.Drs.H.Taufan Gama Simatupang MAP sudah tiada.
" Saya akan tetap menuntaskan Visi dan Misi Pemerintah Kabupaten Asahan yakni Mewujudkan Asahan Yang Religius, Sehat, Cerdas dan Mandiri walaupun Alm.Drs.H.Taufan Gama Simatupang sudah tiada," ujar Plt.Bupati Asahan.
Plt.Bupati Asahan juga menyampaikan bahwa dalam rangka keberhasilan One Village One Produck (OVOP) kedepan diharapkan untuk OPD agar dapat memberikan bantuan sesuai dengan Potensi di daerah masing masing.
" Mari kita berdayakan potensi yang sudah ada di wilayah masing masing untuk lebih ditingkatkan” ungkap H. Surya.
Pada kesempatan ini, Plt.Bupati Asahan berharap kepada seluruh perangkat daerah untuk terus aktif dalam berinovasi sehingga tidak terjebak dengan kegiatan yang monoton dan dapat mempertahankan prestasi dan penghargaan yg sudah diraih. (DS)
Post a Comment
Facebook Disqus