Dilihat 0 kali
Padangsidimpuan,Sumutrealita.com
Koramil 18 Pargarutan melakukan pelatihan kepada generasi muda dalam upaya penerapan disiplin dan membentuk sikap fisik serta dan mental.
Danramil 18 Pargarutan Kapten Inf Sudirman Pakpahan, di Pargarutan, Rabu(23/1/2019) mengatakan bahwa generasi muda harus semakin mencintai negara Indonesia, memiliki jiwa nasionalis, disiplin dalam kehidupan, dan bentuk implementasi itu mereka terapkan kepada pelajar SMK Negeri 1 Dusun Simandalu, Pal XI, Kecamatan Angkola Timur.
"TNI melalui Babinsa melakukan pelatihan PBB kepada siwa guna meningkatkan nilai disiplin dan cinta Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI)," katanya.
Kemudian pelatihan PBB ini tidak hanya di SMK Negeri 1 Pargarutan akan tetapi dibeberapa sekolah yang nantinya kedepan dapat meningkatan disiplin untuk semakin lebih baik terlebih antara siswa dan guru antara sekolah dan siswa.
Kemudian pelatihan ini dapat meningkatkan disiplin siswa dalam belajar, kemudian membentuk mental dan fisik siswa, supaya lebih baik, serta membentuk jiwa korsa dan kekompakan antar siswa dan guru.
"Siswa yang kita bina harus lebih baik, harus cekatan dan memiliki jiwa patriotik kepada negara. Karena estapet keberlanjutan negara ada pada generasi muda. Dengan adanya pelatihan seperti ini maka siswa kita terhindar dari pengaruh negatif sehingga apa yang kita harapkan bersama dalam membentuk sikap mental dapat kita bentuk dengan adanya keterlibatan TNI," katanya.(DS/Antaranews Sumut)
Post a Comment
Facebook Disqus