/*-- Start Maintenance Template -- */ /*-- Akhir Maintenance Template -- */

Ads (728x90)

Dilihat 0 kali



Simalungun,Sumutrealita.com

Pemerintah Kecamatan Girsang Sipangan Bolon, Kabupaten Simalungun tetap komitmen mengupayakan kebersihan di kota turis Parapat kawasan Danau Toba.

"Kita siagakan petugas dan armada kebersihan untuk kenyamanan pengunjung," kata Sekretaris Kecamatan, Ferry Risdonni Sinaga SH, Rabu (26/12)

Armada tersebut akan patroli keliling permukiman dan kantong-kantong sampah pada pagi dan sore hari untuk dibawa ke tempat pembuangan akhir.


Pihaknya telah menginstruksikan aparat pemerintahan kelurahan dan desa untuk proaktif menjaga kebersihan wilayah masing-masing, khususnya Natal dan Tahun Baru.

Diperkirakan masa libur ini menjadi tingkat tertinggi volume sampah dan merupakan catatan penting terhadap program "Bersih Parapat" yang telah berjalan.

Mudiknya para perantau ke  Parapat diprediksi berdampak pada meningkatnya volume sampah rumah tangga dibandingkan yang dihasilkan dari kunjungan wisatawan.

Untuk itu, warga dan pelaku usaha wisata diimbau mengumpulkan sampah di kantungan dan menempatkan di pembuangan sementara agar memudahkan pengangkutan petugas kebersihan.(Antarasumut.com)

Post a Comment

Disqus