/*-- Start Maintenance Template -- */ /*-- Akhir Maintenance Template -- */

Ads (728x90)

Dilihat 0 kali


ASAHAN,Sumutrealita.com - Bupati Asahan Drs H Taufan Gama Simatupang MAP didampingi Asisten II, Drs H Jhon Hardi Nasution, Kadis Kominfo, H Rahmat Hidayat Siregar SSos MSi dan Kepala Inspektorat, Zulkarnain Nasution SH melakukan monitoring serta evaluasi di Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disidukcapil) Asahan, Jum’at (05/10/2018).

Monitoring yang dilakukan ini merupakan salah satu bentuk kepedulian Bupati Asahan kepada masyarakat yang menginginkan masyarakatnya memperoleh identitas kependudukan secara merata. Monitoring ini juga bertujuan untuk melihat secara langsung pelayanan yang diberikan Disdukcapil kepada masyarakat yang mengurus administrasi kependudukan.

Monitoring dan evaluasi yang saya lakukan ini hanya untuk mengingatkan bawahannya agar meningkatakan pelayanan kepada masyarakat dalam pengurusan administrasi kependudukan, ujar Bupati

Bupati Asahan juga meminta kepada Kadisdukcapil, Drs H Supriyanto MPd yang baru satu bulan dilantik untuk memperbaiki alat alat yang rusak dalam pengurusan administrasi kependudukan sehingga masyarakat tidak mengalami kendala dalam pengurusannya.

Bupati juga mengingatkan agar Kadisdukcapill dan stafnya untuk tidak memilih milih masyarakat dalam pengurusan administrasi kependudukan.

Jika masyarakat ada yang belum melengkapi syarat administrasi yang ditentukan diharapkan agar melengkapi berkasnya. Jangan terima berkas siapapun yang belum lengkap,  berikan pengertian serta pengarahan kepada masyarakat untuk melengkapi berkas yang diminta, ujar Bupati

Bupati juga memberikan arahan kepada Kadisdukcapil agar berkordinasi dengan Direktur Jenderal Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kementerian Dalam Negeri untuk penyedian blanko e-KTP di Asahan. (DS)

Post a Comment

Disqus