Dilihat 0 kali
ASAHAN, Sumutrealita.com - Dalam upaya memberi motivasi pihak Kecamatan untuk memperoleh target Pajak Bumi dan Bangunan Perkotaan dan Pedesaan (PBB-P2) pihak Badan Pendapatan Daerah (Bapeda) Asahan akan memberi hadiah kepada Kecamatan yang berhasil meraih target 100 persen
"Bagi kecamatan yang mendapatkan target 100 % dalam pemungutan PBB-P2 hingga akhir bulan September ini , Bapeda Asahan akan beri Hadiah," kata
Kepala Bapenda Asahan, Drs.H.Mahendra saat ditemui di Kantornya.
Lebih lanjut Mahendra mengatakan bahwa target PBB-P2 yang telah ditetapkan sebesar Rp.11 milyar,- namun hingga saat ini yang masih terealisasi sebesar Rp. 7,2 milyar,- atau hanya 63% saja
"Dari 25 kecamatan yang ada di Kabupaten Asahan, yang hampir mendekati 100 persen hanya Kecamatan Tinggi Raja dan Kecamatan Setia Janji," ujar Mahendra
(DS)
Post a Comment
Facebook Disqus